MotoGP 2010 ada yang baru

30 Maret 2010

Hampir sudah dipastikan perhelatan akbar Motogp 2010 tinggal menunggu harinya saja, tepatnya tanggal 11 April di sirkuit Losail.
Dalam perhelatan MotoGP 2010 kali ini ada yang istimewa. Selain menyambut kedatangan sejumlah rookie, musim ini para pecinta MotoGP juga bisa menikmati aksi para pembalap di beberapa sirkuit baru diantaranya Silverstone Inggris dan Balantoring Hungaria.

Meskipun sirkuit Donington Park ditiadakan, namun penikmat seri MotoGP rasanya tidak perlu larut dalam kesedihan. Pasalnya, musim ini FIM memastikan, MotoGP akan kembali merambah sirkuit legendaris Silverstone yang ditunjuk sebagai penyelenggara GP Inggris. Ini menjadi kali pertama Silverstone menyambut gelaran MotoGP sejak balapan terakhir 1980 silam.

Selain itu, para pembalap juga akan berlomba-lomba mencatatkan kemenangan perdana di sirkuit anyar, Balatonring pada GP Hungaria. Awalnya, sirkuit ini diharapkan bisa ikut ambil bagian pada MotoGP 2009. Sayang, rencana itu harus tertunda akibat krisis finansial global yang telah melanda hungaria.

berikut nama para Rider yang iku ambil bagian dalam event akbar ini :

1.Valentino Rossi (Fiat Yamaha)
2.Jorge Lorenzo (Fiat Yamaha)
3.Dani Pedrosa (Repsol Honda Team)
4.Andrea Dovizioso (Repsol Honda Team)
5.Colin Edwards (Monster Yamaha Tech 3)
6.Ben Spies (Sterilgarda Yamaha Team)
7.Casey Stoner (Ducati Marlboro Team)
8.Hector Barbera (Aspar Ducati)
9.Alvaro Bautista (Rizla Suzuki MotoGP)
10.Nobuatsu Aoki (Rizla Suzuki MotoGP)
11.Marco Simoncelli (San Carlo Honda Gresini)
12.Marco Melandri (San Carlo Honda Gresini)
13.Randy De Puniet (LCR Honda MotoGP)
14.Hiroshi Aoyama (Scot Racing Team MotoGP)
15.Raffaele de Rosa (Scot Racing Team MotoGP)
16.Mika Kallio (Pramac Racing)
17.Aleix Espargaro (Pramac Racing)

Download Jadwal MotoGP 2010

dari berbagai sumber


 
2007 Raza Ziefoetz -
Bottom
SELAMAT DATANG DIBLOG Leo' RaZa............Valentino Rossi mengeluhkan power motornya YZR M1 masih kurang,|News Ticker|...(MotoGP) Akibat meletusnya Gunung berapi di Islandia balapan seri II di Sirkuit Motegi Jepang ditunda pada bulan Oktober 2010 Pesta akbar Piala Dunia Afrika Selatan 2010 sudah hampir didepan mata sudahkan anda miliki jadwalnya . . JIKA ANDA PUNYA PERTANYAAN,KRITIK,SARAN, USUL DAN USIL JUGA BOLEH TULIS SAJA PADA SHOUT BOX ATAU e-mail akhmadyani@ymail.com TERIMA KASIH.